Senin, 09 November 2015

GENERASI MUDA

PEMBINAAN DAN PERKEMBANGAN GENERASI MUDA
    
Pemuda bangsa, identik dengan generasi penerus. Para pemuda bangsa sekarang ini dituntut mempunyai kemampuan lebih dan pola pikir yang semakin berkembang. Hal tersebut dimaksudkan agar para pemuda dapat bersaing ditengah-tengah kompetisi dunia yang semakin maju dengan pesat. Keadaan ini pula yang mengharuskan faktor-faktor pendukung seperti lembaga pendidikan dan pengawasan dari pihak yang lain untuk lebih kritis terhadap perkembangan generasi muda saat ini. Pola dasar pembinaan dan pembangunan generasi muda ditetapkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dalam Keputusan Menteri Pendidkan dan Kebudayaan nomor : 0323/U/1978 tanggal 28 oktober 1978. Yang mempunyai tujuan agar pihak-pihak yang berkepentingan benar-benar memakai pedoman untuk dapat mencapai tujuan yang tepat.
Pola pembinaan dan pengembangan generasi muda memiliki dasar seperti :
1. Pancasila
2. Undang-undang dasar 1945
3. Garis-garis Besar Haluan Negara
4. Sumpah Pemuda dan Proklamasi
5. Tata nilai ditengah masyarakat
Dalam hal ini pembinaan dan pengembangan generasi muda menyangkut 2 pengertian pokok yaitu:
a). generasi muda sebagai subyek pembinaan dan pengembangan yaitu mereka yang memiliki kemampuan dan dasar untuk dapat mandiri.
b). generasi muda sebagai obyek pembinaan dan pengembangan yaitu mereka yang memerlukan pengembangan untuk mengasah kemampuan dan belum bisa mandiri.
Dan beberapa peranan orang terdekat pun sangat memiliki pengaruh untuk mengawasi setiap perbuatan dan tindakan yang berarah pada tindakan kriminal dan pergaulan yang negatif.

POTENSI PADA GENERASI MUDA

Potensi-potensi yang terdapat pada generasi muda yang perlu dikembangkan adalah sebagai berikut :
Idealisme dan Daya Kritis Secara sosiologis generasi muda belum mapan dalam tatanan yang ada, sehingga ia dapat melihat kekurangan dalam tatanan dan secara wajar mampu mencari gagasan baru. yang
Dinamika dan Kreativitas Adanya idealisme pada generasi muda, menyebabkan mereka memiliki potensi kedinamisan dan kreativitas, yakni kemampaun dan kesediaan untuk mengadakan perubahan, pembaharuan,
Keberanian Mengambil Resiko Perubahan dan pembaharuan termasuk pembangunan, mengandung resiko dapat meleset, terhambat atau gagal. Namun, mengambil resiko itu diperlukan jika ingin memperoleh kemajuan.
Optimis dan Kegairahan Semangat Kegagalan tidak menyebabkan generasi muda patah semangat. Optimisme dan kegairahan semangat yang dimiliki generasi muda merupakan daya pendorong untuk mencoba lebih maju lagi. Sikap Kemandirian dan Disiplin Murni Generasi muda memiliki keinginan untuk selalu mandiri dalam sikap dan tindakannya. Terdidik walaupun dengan memperhitungkan faktor putus sekolah, secara menyeluruh baik dalam arti kualitatif maupun dalam arti kuantitatif. Keanekaragaman dalam Persatuan dan Kesatuan. Keanekaragaman generasi muda merupakan cermin dari keanekaragaman masyarakat kita. Keanekaragaman tersebut dapat menjadi hambatan jika dihayati secara sempit dan eksklusif.
Patriotisme dan Nasionalisme Pemupukan rasa kebanggaan, kecintaan, dan turut serta memiliki bangsa dan negara dikalangan generasi muda perlu digalakkan karena pada gilirannya akan mempertebal semangat pengabdian dan kesiapan mereka untuk membela dan mempertahankan NKRI.Kemampuan Penguasaan Ilmu dan Teknologi Generasi muda dapat berperan secara berdaya guna dalam rangka pengembangan ilmu dan teknologi bila secara fungsional dapat dikembangkan sebagai Transformator dan Dinamisator.


MASALAH YANG DI HADAPI GENERASI MUDA
 Banyaknya masalah yang dihadapi  oleh para generasi muda zaman sekarang di indonesia yaitu :
a. Pergaulan bebas yang membahayakan sendi-sendi moral bangsa.
b. Banyaknya perkawinan dibawah umur.
c. Menurunnya jiwa idealisme, patriotisme, dan nasionalisme dikalangan masyarakat.
d. Kurangnya lapangan kerja dan kesempatan kerja serta tingginya tingkat pengangguran dan setengah pengangguran dikalangan generasi muda.
e. Kurangnya gizi yang menghambat perkembangan kecerdasan, dan pertumbuhan.
f. fasilitas pendidikan yang tersedia kurang, baik formal dan informal.
g. Tingginya jumlah putus sekolah yang merugikan generasi muda.
h . peraturan dan perundangan yang menyangkut generasi muda belum ada.

Minggu, 27 September 2015

Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot

Belajar cara membuat blog gratis di blogspot sendiri tidaklah sulit, apalagi dengan menggunakan blogger, dengan beberapa langkah saja blog anda sudah bisa jadi dan langsung online. Tapi bukan cuma itu yang akan dijelaskan oleh agussianipar078.blogspot.co.id di sini, karena segala hal yang menyangkut pengaturan atau settingnya juga akan diterangkan prosesnya secara detail sehingga nantinya tampilannya bukan hanya keren dan menarik saja, tapi juga SEO Friendly (Search Engine Optimization) optimasi mesin pencari agar mudah terindeks mesin pencari). Ini penting karena yang namanya artikel baru bisa dikatakan bagus kalau bukan hanya bahan, materi dan tulisannya yang berbobot, tapi juga ia bisa ditemukan di halaman pertama Google ketika orang mengetikkan kata kunci tertentu mengenai pembahasannya.
Tujuan utama dari pembuatan sebuah blog, apakah itu yang gratis atau berbayar adalah selain sebagai jalan untuk berbagi ilmu, saat ini juga sudah mulai marak digunakan untuk tujuan bisnis dan mencari uang lewat internet. Dan fakta menyebutkan bahwa saat ini, bahkan untuk pengguna blogger Indonesia saja, sudah banyak yang menghasilkan puluhan juta per bulannya hanya dengan modal blogspot gratisan tersebut. Penulis saat ini juga sudah merasakan manfaat dari mengelola blog ini. Oke, sebaiknya kita mulai belajar tekniknya:

Langkah dan Proses Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot :

1.  Buat Email Gmail terlebih dahulu.

Jika belum punya email silahkan belajar cara buat email Gmail terlebih dahulu. Mengapa demikian? Ya, karena saat kita akan login mau pun mulai daftar ke tempat bikin blognya, yakni Blogger.com, maka disyaratkan telah memiliki email. Ini tidak saja untuk tujuan ini, tapi bisa juga untuk keperluan lain, seperti daftar facebook, upload video di Youtube, dan lain sebagainya, jadi tak ada ruginya bila kita membuatnya, lagian kita bisa memanfaatkannya sebagai alat komunikasi.
Sekarang ini email bahkan bisa dibuat sebagai alat untuk mencari penghasilan dari internet dengan mengikuti beberapa program periklanan yang memang khusus untuk promosi lewat email tersebut, dan mengenai ini akan kita bahas tuntas pada segmen selanjutnya.

2.  Masuk ke www.blogger.com

Setelah membuka alamat website resminya di atas maka anda akan melihat
gambar seperti di bawah (jadi saat masuk yang diketik adalah blogger.com, tapi setelah jadi bagian akhir alamanya adalah blogspot.com) Silahkan isi datanya lalu klik ‘Masuk’ :


3.  Mulai membuat blog baru

Setelah login selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman seperti yang tertera di bawah, silahkan klik tombol di sebelah kiri yang bertuliskan “Blog Baru

4.  Beri Nama dan Pilih Alamat

Selanjutnya akan muncul halaman kecil yang mana terdapat 4 langkah singkat pembuatan blog di dalamnya, yaitu:


Penjelasan:
  1. Judul – Di bagian cara membuat blog gratis di blogspot ini isi dengan judul blogmu, sebaiknya yang sesuai dengan temanya agar mudah terindeks Google. Tapi ini bisa diganti kapan saja setelah blognya jadi.
  2. Alamat – Pada kolom ini anda harus pilih alamat blog gratisan yang belum digunakan orang lain, mislanya bloggue.blogspot.com dan sebagainya.  Jika sudah dipesan orang maka akan terlihat tanda seru (!) berwarna kuning seperti yang terlihat pada gambar atau kalau belum ada yang gunakan sama sekali maka akan tampak tanda benar atau centang berwarna biru. Jika sudah begitu lanjutkan ke step berikutnya.
  3. Template – Tampilan beberapa gambar yang terlihat ini adalah bentuk tampilan blogmu nantinya. Tapi tidak perlu khawatir karena ini masih bisa dirubah dengan yang lebih menarik dan keren dengan cara mempercantik nya melalui file template yang didownload di situs penyedianya yang gratis. Atau kalau belum paham, silahkan baca Cara Mengganti Template Blog yang sudah kami terangkan secara jelas bagaimana langkahnya hingga memiliki tampilan seperti web profesional dan berbayar.
  4. Klik ‘Buat Blog’ – Ini untuk men-save nama dan tampilan yang sudha dipilih dan blog gratisan sederhana anda pun telah jadi dan siap di isi berbagai artikel maupun penawaran di dalamnya.

5.  Mengisi dan Menulis Artikel
Setelah mempunyai blog maka langkah selanjutnya yang harus kita tahu adalah bagaimana menulis artikel di dalamnya dan apa saja yang dilakukan agar bisa mulai aktif dan dikunjungi banyak orang. Berikut prosesnya :

a.  Masuk ke halaman penulisan




b.  Mulai posting





6.  Mempercantik blog

Nah, di atas kan sudah bisa bikin blog, tapi sayang tampilannya sederhana sekali. Untuk itu, anda harus tahu bagaimana cara membuat blog menarik dan keren serta mudah terindeks oleh google dan mesin pencari lainnya. Saya kira ini adalah bagian yang paling penting yang tidak bisa diabaikan karena selain menambah kepercayaan visitor juga tujuannya untuk menghasilakan uang lebih banyak yang alasannya bisa anda baca pada panduan di halaman tersebut.
Blog yang keren dan cantik ada beberapa hal yang mendukung di dalamnya, seperti design, warna, dan tata letaknya. Untuk desain kami sarankan pakai yang modelnya Responsive, karena google dan mesin pencari lainnya juga sangat menyarankan ini sebagai bentuk penyesuaian pada trend, yang mana sekarang pengguna internet melalui HP atua handphone jauh lebih banyak dari yang menggunakan pc, sehingga jika tampilannya responsive ia akan mudah menyesuaikan dengan ukuran perangkatnya, baik itu iPad, smart phone dan liannya.

Simple kan cara membuat blog gratis di blogspot? Yang harus dilakukan untuk berhasil adalah dengan melakukan ‘trial and error’. Maksudnya begini, mulailah dengan langsung praktek, jika ada yang tidak dimengerti coba baca secara seksama lalu ulang lagi hingga sukses. Dan sangat dianjurkan agar menggunakan koneksi internet yang lancar agar prosesnya pun tidak memakan waktu yang lama. Dan selalu perhatikan pula bahwa anda selalu meningkat dalam setiap tahapnya, mulai dari membangun, melakukan optimasi sehingga bisa bermanfaat kepada semuanya . Sekian ya , TERIMA KASIH